Fakultas Kedokteran ULM

OPENING DIESNATALIS PSKM YANG KE-20 ANGKAT KEBUDAYAAN TRADISIONAL!

HomeBeritaOPENING DIESNATALIS PSKM YANG KE-20 ANGKAT KEBUDAYAAN TRADISIONAL!

Program Studi Kesehatan Masyarakat, Sabtu (21/05/2022) – Program Studi Kesehatan Masyarakat FK ULM telah melaksanakan kegiatan Opening Dies Natalis ke-20 di Lapangan Basket FK ULM Banjarbaru Tema yang diusung pada kegiatan ini yaitu “PHEU 20th Anniversary: Making Differences a Bond of Family Unity in Public Health”. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan dan mengeratkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan yang terjalin antara seluruh elemen yang ada di PSKM FK ULM. Diharapkan perbedaan sebagai ikatan pemersatu dalam kekeluargaan di lingkungan Kesehatan Masyarakat.

Pembukaan Secara Simbolis

Bagi Program Studi Kesehatan Masyarakat FK ULM, Dies Natalis mempunyai makna penting, bukan hanya sebagai penanda bertambahnya usia, namun juga sebagai penanda tingkat kedewasaan dalam berkarya. Sudah 20 tahun Program Studi Kesehatan Masyarakat FK ULM dibentuk dan menjadi bukti bahwa Program Studi Kesehatan Masyarakat FK ULM mempunyai daya tarik sehingga mampu bertahan ditengah persaingan yang semakin ketat di antara program studi yang ada di perguruan-perguruan tinggi negeri maupun swasta. Dies Natalis Program Studi Kesehatan Masyarakat FK ULM sudah seharusnya menjadi momentum untuk menguatkan rasa persaudaraan antar mahasiswa, dosen dan masyarakat di sekitar Program Studi  Kesehatan Masyarakat FK ULM.

Kegiatan opening dies natalis dibuka secara simbolis dengan proses pemotongan tumpeng. Muhammad Ikrar Fadhillah selaku Ketua HIMA KESMAS periode 2021-2022 melakukan pemotongan tumpeng yang selanjutnya diserahkan kepada Ibu Laily Khairiyati, SKM., MPH selaku Koordinator Program Studi Kesehatan Masyarakat. Kegiatan dibuka dengan meriah yang dihadiri Wakil Ketua BEM FK ULM, Dosen, Civitas Akademika, serta mahasiswa PSKM. Dekorasi hingga pakaian panitia yang bertugas didominasi oleh batik untuk mengangkat kebudayaan tradisional Indonesia.

“Alhamdulillah, kegiatan opening dies natalis pada hari ini dapat berjalan dengan lancar serta sukses mengembalikan momentum kebersamaan di keluarga PSKM FK ULM. Saya sangat berterimakasih kepada segenap panitia dan juga mahasiswa serta dosen yang dapat berhadir serta memeriahkan bersama kegiatan opening dies natalis PSKM FK ULM yang ke-20 ini. Besar harapan semoga PSKM FK ULM dapat menjadi program studi unggulan dan dapat melahirkan mahasiswa dan mahasiswi yang terus menorehkan berbagai prestasi untuk mengharumkan nama program studi dan almamater”, ujar Ikrar dalam sambutannya.