Fakultas Kedokteran ULM

PENGARAHAN DAN WORKSHOP TEKNIS UTMBK 2022

HomeBeritaPENGARAHAN DAN WORKSHOP TEKNIS UTMBK 2022
13Jul

Banjarmasin – Setelah berakhirnya Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Tahun 2022 yang dilansir dari laman ltmpt.ac.id, yaitu UTBK Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri Tahun 2022 sudah dilaksanakan sejak bulan Mei 2022 lalu. Pendaftaran UTBK Tahun 2022 sudah dimulai sejak tanggal 23 Maret 2022 sampai tanggal 15 April 2022. Pelaksanaan tes UTBK dibagi menjadi dua gelombang, yaitu gelombang 1 pada tanggal 17-23 Mei 2022 dan gelombang 2 pada tanggal 28 Mei – 3 Juni 2022, yang hasil seleksinya telah diumumkan. Setelah UTBK 2022 berakhir, maka dilanjutkan dengan Pendaftaran Jalur Seleksi Mandiri Tahun 2022

UTBK Mandiri adalah nama yang digunakan oleh masyarakat secara umum untuk menyebut sistem penerimaan mahasiswa baru (PMB/PBM Premium) yang dilaksanakan oleh Perguruan Tinggi Negeri yang dilaksanakan secara mandiri oleh masing-masing perguruan tinggi negeri di Indonesia. Tidak seperti pendaftaran UTBK yang langsung registrasi via  ltmpt.ac.id, maka untuk seleksi jalur mandiri registrasi via https://admisi.ulm.ac.id/

ULM membuka penerimaan mahasiswa jalur mandiri berdasarkan jadwal pendaftaran pada 17 – 28 Juni 2022, dan pelaksanaan ujian pada 11 – 16 Juli 2022. Untuk memantapkan pelaksanaan kegiatan tersebut panitia melaksanakan pengarahan dan workshop Teknis UTMBK Tahun 2022 pada hari Jum at 8 Juli 2022 bertempat di Gedung Lecture Theater General Building Rektorat. 

Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Rektor bidang akademik ULM Prof. Dr. H. Aminuddin Prahatama Putra, M.Pd, Wakil rektor bidang umum dan keuangan Dr. Ir. H. Achmad Syamsu Hidayat, M.P, wakil rektor bidang kemahasiswaan dan alumni Dr. Ir. H. Muhammad Fauzi, MP serta para pengawas ujian, teknisi ruang di tiap lokasi dan komponen ujian lainnya.

Acara diawali dengan penyampaian laporan kegiatan seperti jadwal pelaksanaan ujian seleksi mandiri ULM Tahun 2022 dari tanggal 11 – 14 Juli 2022. Pelaksanaan ujian terbagi menjadi 2 sesi yaitu sesi pagi (08.00 – 12.00 WITA)  dan sesi siang (13.00 – 17.00 WITA) untuk kapasitas kuota kursi yang disediakan 8.160 (*data diproses sampai tanggal 16 Juli 2022). Kapasitas yang bisa diproses dari data registrasi 5490 peserta dan hanya 4793 peserta lulus administrasi untuk bisa lanjut ke proses ujian. 

Penyampaian materi dan laporan teknis pelaksanaan UTMBK ULM  2022

Rincian per kelompok ujian:

  1. Saintek  = 1921 peserrta
  2. Soshum = 2242 peserta
  3. Campuran = 630 peserta

Rincian per jalur masuk:

  1. Regular = 4759 peserta
  2. Hafidz quran = 15 peserta
  3. Disabilitas  = 19 peserta 

Untuk persyaratan:

  1. Lulusan tahun 2020, 2021, 2022 dari Pendidikan menengah ( SMA, SMK, dan sederajat) seerta lulusan paket C tahun 2020, 2021, 2022 dengan umur maksimal 25 tahun pada saat mendaftar seleksi.
  2. Memiliki ijazah atau surat keterangan lulus Pendidikan menengah.
  3. Melampirkan bukti tanda lulus tahfidz dari lembaga /yayasan/pondok tahfidz.
  4. Membuat surat pernyataan untuk menjaga hapalan selama mengikuti pendidikan di ULM.
  5. Mendaftar pada portal https://admisi.ulm.ac.id/
  6. Keikutsertaan dalam tes hapalan quran 30 juz merupakan syarat utama untuk seleksi

Untuk tata tertib masih sama seperti pelaksanaan UTBK sebelumnya diantaranya: 

  1. Dilarang membawa alat komunikasi, kamera, alat perekam, kalkulator, catatan dll  
  2. Dilarang berbicara, pinjam alat tulis, alat tulis sudah disediakan oleh panitia selama ujian berlangsung
  3. Dilarang merekam, mancatat, memotret soal. Untuk info lebih lanjut silahkan klik https://pmb.ulm.ac.id/2022/06/20/informasi-seleksi-mandiri-tahun-2022/

Penyampaian tata tertib dan hal hal yang dilarang selama ujian berlangsung

Untuk informasi denah lokasi ujian, para calon mahasiswa ULM dapat melihat denah pada laman https://pmb.ulm.ac.id/2022/07/08/denah-lokasi-dan-ruang-seleksi-mandiri-universitas-lambung-mangkurat-tahun-2022/. Diharapkan para peserta tidak ada yang keliru terkait lokasi ujian, waktu serta tanggal ujian. Untuk lokasi ujian di laboratorium komputer Fakultas Kedokteran sendiri beralamat di Jl. Veteran No. 12B Kelurahan Melayu, Kecamatan Banjarmasin Tengah dan bisa langsung menuju Gedung (F)/ Lab Komputer.

Disamping penyampaian hal teknis tersebut, terdapat perbedaan aplikasi ujian yang digunakan, dimana jika UTBK 2022  sebelumnya aplikasi ujian yang digunakan adalah dari Kemdikbud, sedangkan untuk aplikasi ujian jalur mandiri menggunakan aplikasi hasil created PTIK ULM. Tujuan dari bimbingan teknis untuk menjaga kualitas pelaksanaan UTMBK ULM 2022 agar meminimalkan kesalahan pada saat pelaksanaan kegiatan tersebut.  

Untuk info lebih lanjut mengenai hasil penerimaan mahasiswa baru silahkan kunjungi https://pmb.ulm.ac.id/ setelah proses seleksi ujian berakhir.    

Nama Penulis : Arniansyah, S.Kom

Program Studi : Program Studi Pendidikan Dokter Program Profesi Fakultas Kedokteran

Nama Editor : Noor Diani

Tanggal Penulisan : 11 Juli 2022